Kamu Sering Alami Ketiak Basah? Ternyata Begini 7 Cara Mengatasinya

- Selasa, 5 September 2023 | 13:14 WIB
Ilustrasi bau ketiak (Pixabay/5432action)
Ilustrasi bau ketiak (Pixabay/5432action)

 

INDOZONE.ID - Sejumlah orang umumnya pernah mengalami ketiak basah. Biasanya, ketiak basah itu terjadi karena banyaknya aktivitas atau cuaca panas. 

Hal itu tentu saja buat risih dan tidak percaya diri bagi sebagian orang. Namun, sebelum membahas bagaimana cara mengatasi ketiak basah, ada beberapa hal yang menjadi penyebabnya. Berikut ulasan singkatnya!

Penyebab Ketiak Basah

Dikutip dari MayoClinic, keringat yang menyelip di ketiak umumnya merupakan suatu proses yang alami. Hal itu terjadi lantaran saat kepanasan atau suhu tubuh naik, sistem saraf secara otomatis membuat kelenjar keringat aktif dan tubuh bakal berkeringat. 

Baca Juga: Ketiak Terus Berkeringat Meski Pakai Deodoran? Ternyata Ini Penyebabnya

Namun, jika keringat yang dihasilkan tubuh kamu ternyata berlebih, hingga menimbulkan bau kurang sedap, bisa jadi itu tanda adanya hiperhidrosis primer. Kondisi ini muncul karena kesalahan sinyal saraf yang membuat kelenjar ekrin, pengontrol produksi keringat, menjadi terlalu aktif. 

Selain ketiak basah, kondisi hiperhidrosis primer juga menimbulkan keringat pada telapak tangan, kaki, atau wajah. Biasanya keringat ini muncul ketika sedang olahraga, di lingkungan yang panas, atau stres.

Sedangkan jika dikutip dari EverydayHealth, penyebab ketiak basah bisa juga karena adanya hiperhidrosis sekunder. Kondisi itu terjadi saat keringat berlebih yang muncul tiba-tiba. 

Ilustrasi ketiak basah dan bau tidak sedap. ((Freepik))

Padahal kala itu, kamu sedang tidak olahraga, berada di tempat yang panas, atau stres. Rupanya, penyebab ketiak basah karena kondisi hiperhidrosis sekunder tersebut, bisa terjadi karena adanya masalah kesehatan. 

Misalnya, sakit diabetes, jantung, infeksi, gula darah rendah, kehamilan, penyakit saaf, gangguan kelenjar tiroid, dan kanker tertentu.

Jadi, jika tiba-tiba ketiak basah atau muncul keringat berlebih, kamu disarankan untuk melakukan pemeriksaan ke dokter. Hal itu agar bisa diketahui apakah kamu memiliki sakit tertentu atau tidak.

Baca Juga: Gegara Deodoran Ketiak Wanita Ini Bengkak sampai Harus Operasi, Sempat Dikira Bisul

Cara Mengatasi Ketiak Basah

Untuk mengatasi masalah ketiak basah, kamu bisa melakukan beberapa hal berikut ini. Namun, cara ini bisa dilakukan jika tubuh kamu tidak dalam kondisi sedang mengalami sakit tertentu.

Halaman:

Editor: Mochamad Rezhatama Herdanu

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X