Rabu, 8 Mei 2024

Tega! Bayi Laki-Laki dalam Kardus Dibuang di Teras Rumah Warga Magelang

- Kamis, 12 Oktober 2023 | 22:27 WIB
Kapolres Magelang Kota AKBP Yolanda Evalyn Sebayang menggendong bayi di RSUD Budi Rahayu yang dibuang di teras rumah warga, Kamis (12/10/2023) malam. (ROFIK SYARIF G P/JAWA POS RADAR MAGELANG)
Kapolres Magelang Kota AKBP Yolanda Evalyn Sebayang menggendong bayi di RSUD Budi Rahayu yang dibuang di teras rumah warga, Kamis (12/10/2023) malam. (ROFIK SYARIF G P/JAWA POS RADAR MAGELANG)

RADARMAGELANG.ID,  Magelang – Warga Kampung Polosari, RT 05 RW 01, Kedungsari, Kecamatan Magelang Utara, Kota Magelang, Kamis (12/10/2023) geger. Ditemukan bayi laki-laki di teras rumah Mahatma Adi Dharma.

Mahatma Adi Dharma mengatakan, bayi itu ditemukan dalam sebuah kardus dengan diselimuti, lengkap dengan bantal, pampers, minyak, telon, dan susu pada Kamis pukul 18.20.

Adi menerangkan, petang itu ia hendak mengantar istri keluar. Saat hendak mengeluarkan motor dari garasi, ia melihat gerbang rumahnya terbuka setengah. “Saya kira awalnya itu paket belanja atau paket go food karena saya lihat itu ada kardus,” ujarnya.

Ternyata, saat didekati ada bayi kecil lengkap dengan selimut, bantal, pampers, minyak telon, dan susu. Mengetahui ini, Adi melaporkan ke RT dan RW, kemudian warga langsung lapor ke bhabinkamtibmas. “Saya tidak mengetahui apakah ada surat atau pesan, karena kita tidak berani memegang bayi atau kardusnya sampai pihak kepolisian datang. Setelah pihak kepolisian datang, bayi tersebut langsung dibawa ke RSUD Budi Rahayu,” terangnya.

Kapolres Magelang Kota AKBP Yolanda Evalyn Sebayang mengatakan, berdasarkan laporan yang diterima, bayi tersebut ditemukan di dalam kardus. Diletakkan di atas kursi di teras rumah. “Karena biasanya gerbang ditutup, namun ini terbuka. Warga tersebut menemukan kotak yang dikira sebuah paket karena pakai kardus, saat dicek ternyata isinya bayi,” terang Kapolres kepada Jawa Pos Radar Magelang, di RSUD Budi Rahayu Kota Magelang.

Untuk mengetahui pembuang bayi tersebut, Tim Resmob Polres Magelang Kota dikerahkan untuk memonitor di lingkungan sekitar. Yolanda mengatakan, kondisi bayi laki-laki ini sehat. “Menurut perkiraan dari perawat yang memeriksa, kondisi bayi panjang 50 cm, beratnya sekitar 2,6 dan usianya kira-kira tiga hari,” jelasnya.

Ia menambahkan, semula bayi agak demam. Tapi setelah satu jam kemudian demamnya turun. ”Nanti kita menunggu pemeriksaan dari dokter anak secara menyeluruh,” imbuhnya. Yolanda menambahkan bayi tersebut mulus dan cakep, serta bersih. (rfk/lis)

 

Editor: Lis Retno Wibowo

Tags

Terkini

X